Teluk Jantang, Pantai Tersembunyi di Balik Bukit Aceh

Banyak lokasi indah di Aceh yang bisa disambangi untuk mengisi waktu liburan. Salah satunya adalah Teluk Jantang. Lokasi ini terbilang baru didatangi masyarakat umum, sebab letaknya sedikit terpojok dan rahasia. Tapi walaupun sedikit private, disinilah letak keunggulan tempat wisata ini. Cocok bagi yang ingin mencari ketenangan selama berliburan atau yang ingin berwisata sedikit ekstrem.

Saya mengunjungi Teluk Jantang beberapa minggu lalu. Teluk Jantang letaknya di desa Jantang, kecamatan Lhoong, Aceh Besar. Menuju kesini tidak terlalu sulit. Hanya membutuhkan waktu 1,5 jam perjalanan dari kota Banda Aceh. Perjalanan semakin nyaman, sebab jalur lintasan Barat-Selatan Aceh terbilang bagus dengan aspal hotmix buatan Amerika.

Menuju ke Teluk Jantang, saya harus melewati jalan sempit setelah kantor PT. Lhoong Setia Mining. Jalan sempit ini menghubungkan saya dengan lautan lepas yang rimbun pepohonan cemara di sekitarnya. Hari itu, suasana sedikit sepi. Hanya beberapa keluarga yang menggelar tikar di bawah pohon cemara. Di tepi pantai, beberapa nelayan sibuk menarik pukat menjala ikan segar.

Sebenarnya berteduh di bawah pohon cemara menghadap lautan lepas juga menyenangkan. Tapi tujuan saya bukan di sini, melainkan ke lokasi berbeda yang berjarak sekitar 300 meter dari tempat saya tiba. Saya melajukan sepeda motor ke sudut pantai dan memarkirnya di sana. Seorang lelaki paruh baya mengutip tiket masuk Rp. 5000 untuk menuju Teluk Jantang.

Teluk Jantang

Air yang tenang nyaris tanpa ombak (www[dot]ferhatt[dot]com)

Berwisata ke Teluk Jantang punya sensasi tersendiri. Ini dimulai sejak saya memarkirkan sepeda motor. Saya harus melewati kuala kecil berarus pelan. Celana panjang harus saya singkap agar tak kena air. Hanya butuh beberapa menit untuk melewati kuala, selepas itu, saya harus mendaki tebing berpegangan pada akar-akar pohon. Walaupun tebing yang didaki tidak terlalu curam, tapi cukup membuat ngos-ngosan, terlebih lagi saya membawa banyak barang bawaan. Tapi kelelahan ini seakan terbayar lunas. Dari atas tebing, saya bisa melihat bagaimana indahnya Teluk Jantang yang tersembunyi di balik bukit-bukit karang.

Ilalang memenuhi sebagian pantai di Teluk Jantang (www[dot]ferhatt[dot]com)

Ombak yang tenang dan pasir putih di Teluk Jantang (www[dot]ferhatt[dot]com)

Teluk Jantang seperti surga yang tersembunyi. Airnya tenang cocok bagi yang ingin berenang. Ombak pun tidak terlalu tinggi, bahkan nyaris hanya riak-riak kecil. Tapi yang harus diperhatikan, di lokasi ini banyak bertebaran batu karang yang bisa saja melukai jika tidak berhati-hati. Dibandingkan dengan pantai lainnya, Teluk Jantang tergolong sempit. Selain diapit oleh bukit-bukit karang, pantainya juga ditumbuhi rimbun pohon dan ilalang tinggi. Saya hanya mempunyai sedikit spot untuk berteduh dan meletakkan barang bawaan. Tapi walaupun sempit, inilah yang membedakan dengan pantai-pantai lainnya di Aceh. Ada banyak view indah yang bagus dijadikan latar berfoto atau sekedar memanjakan mata. Di sini juga surganya para pemancing. Air yang tenang menjadikan para pemancing mudah melemparkan kailnya. Setidaknya ada banyak pemancing yang saya temui kita mendatangi lokasi ini.Penasaran dengan pantai ini? Yuk, datang segera ke Teluk Jantang!

Teluk Jantang ditengah bukit karang dan ilalang panjang (www[dot]ferhattdot]com)



About

Hobi menulis. Tukang koleksi buku. Penulis serial "Teller Sampai Teler" (Elexmedia 2014). Follow twitter @ferhatmuchtar email; [email protected] Baca tulisan lainnya di www.ferhatt.com (kunjungi yaa)


'Teluk Jantang, Pantai Tersembunyi di Balik Bukit Aceh' have no comments

Be the first to comment this post!

Would you like to share your thoughts?

Your email address will not be published.

©2015 HelloAcehku.com a Part of Ezytravel.co.id Protected by Copyscape DMCA Takedown Notice Infringement Search Tool